Jumat, 20 Juni 2014

Tips Mengikuti USM STAN dan PTK lainnya



Pra USM


1. Sering berlatih

Berlatih adalah kegiatan yang akan membuat kita terbiasa. Berlatih soal dapat melalui buku kumpulan soal USM STAN atau soal tryoutnya. Dengan berpedoman pada soal-soal tersebut, jadinya kita punya bayangan mengenai bentuk-bentuk soal yang dikeluarkan oleh panitia USM STAN. Temukan ritme atau tipe soal-soal USM STAN setiap tahunnya, terkadang soal yang diberikan berbeda namun tipenya sama, kita hanya perlu mengerti hal-hal apa yang harus dilakukan saat menemui soal seperti itu.

JANGAN menghafalkan soal yang ada di buku kumpulan soal USM STAN tersebut, karena hal itu hanya membuang waktu dan tidak efektif dalam menyelesaikan seluruh soal yang nantinya akan kalian kerjakan saat ujian. BACAkembali Kumpulan Soal-Soal USM STAN minimal 3 kali, baca jangan hanya sekali membaca kemudian teman-teman membuka kembali buku tersebut semalam sebelum ujian dimulai. Dengan sering membaca membuat kita jadi terbiasa dan mengetahui apa yang harus dijawab atas pertanyaan soal tersebut. Usahakan untuk memahami soal dan cara menjawabnya agar jika soal dibuat rumit bahasanya, kita dapat dengan mudah mengenali jalan penyelesaiannya. Try Out diri Anda sendiri dengan menjawab soal-soal pada buku kumpulan soal USM STAN tersebut tanpa melihat pembahasannya. Ukur hasil Anda dan tingkatkan setiap waktu, agar nanti saat USM STAN Anda dapat menguasai semua tipe-tipe soal tersebut.



2. Mantapkan niat

Hal ini dapat membantu memotivasi teman-teman untuk mempersiapkan diri dengan maksimal dalam mengikuti USM STAN.


3. Jaga kesehatan

Kesehatan sangat penting saat mengikuti sebuah ujian. Keadaan yang fit akan berpengaruh pada pikiran. Pikiran yang fresh tentunya menunjang kemampuan dalam menjawab soal-soal USM STAN. Jadi, tetap relax saat belajar atau nanti saat mengikuti USM STAN. Ikuti saja dengan Wolesss dan lakukan yang terbaik.


4. Cermati setiap langkah pendaftaran

Tahun 2013 pendaftaran USM STAN ada beberapa tahap, mulai dari pendaftaran online sampai verifikasi berkas. Pendaftaran online ini adalah untuk mendapatkan no identitas berupa BPO (bukti pendaftaran online) yang akan ditukarkan dengan BPU (Bukti Daftar Ulang) pada saat verifikasi berkas ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan di setiap daerah. BPU itulah yang akan menjadi kartu tanda peserta pada saat mengikuti USM STAN.


5. Cek kesiapan

Kesiapan dapat berupa peralatan dan perlengkapan mengikuti ujian seperti kartu peserta, alat tulis, dan papan ujian. Untuk tempat USM perlu juga dipastikan di tempat mana teman-teman akan mengikuti ujian, bisa dilihat 1 hari sebelum ujian. Agar pada hari H, teman-teman tidak bingung lagi mencari tempat duduk.



Saat USM STAN:

1. Berdoa sebelum mulai ujian dan mintalah restu orang tua agar lebih semangat untuk menghadapi USM STAN.

2. Datang lebih awal dari waktu dimulainya USM agar waktu luang yang ada sebelum ujian dimulai dapat teman-teman gunakan untuk menenangkan pikiran.

3. Ingat isi identitas terlebih dahulu karena percuma jika jawaban benar semua tetapi identitas tidak ada akan dianggap tidak lulus.

4. Ada 180 soal yang terdiri dari 120 soal TPA dan 60 soal TBI. Waktu yang diberikan adalah 150 menit, 100 menit untuk soal TPA dan 50 menit untuk soal TBI. USM STAN menggunakan batas nilai minimal, yaitu 1/3 dari masing-masing soal tersebut. Artinya, nilai mati untuk TPA adal 1/3 dari 120 yaitu 40 soal dan untuk TBI 1/3 dari 60 yaitu 20 soal. Untuk melewati nilai mati teman-teman harus menjawab benar minimal 40 untuk TPA dan 20 untuk TBI. Kerjakan soal-soal yang teman-teman anggap mudah terlebih dahulu dalam waktu 150 menit tersebut, jika ragu dengan jawaban lewati dulu dan pastikan 40 soal TPA dijawab dengan benar dan 20 soal TBI dijawab dengan benar. Jika sudah yakin bisa melewati batas minimal jawaban benar (nilai mati) dan waktu masih bersisa maka gunakan waktu sisa tersebut untuk menjawab soal-soal yang lain.

5. Patuhi aturan saat mengikuti USM STAN karena pelanggaran ketidakjujuran tidak akan ditoleransi oleh panitia USM STAN.

6. Tetap Rendah Hati. Selesaikan Ujian dengan tenang, teliti, fokus, dan percaya diri.

7. Ikhlaskan hasilnya, yang penting teman-teman sudah berusaha dengan baik. Hasil urusan Tuhan, apapun hasilnya itu yang terbaik untuk teman-teman.


Persiapkan diri dengan matang karena pepatah bilang do the best to get the best. Usahakan yang terbaik karena USM STAN adalah satu-satunya jalan untuk dapat kuliah di kampus flat merah di bawah naungan Kementerian Keuangan RI.
Itu sedikit tips dari kami, semoga bermanfaat untuk membantu teman-teman mempersiapkan strategi mengikuti USM STAN 2014. Semangat! Stay Woles dan usahakan yang terbaik :)



Naik Pitam

"Banyak-Banyaklah Membaca! Karena Semakin Banyak Anda Membaca, Semakin Anda Sadar Masih Banyak Yang Anda Tidak Ketahui"
Previous Post Next Post

Posting Komentar

 

Copyright @ 2013 Naik Pitam.